Kamis, 15 Oktober 2015

Berbagi Tulisan Di liputan6.com




Citizen6, Jakarta Citizen6 adalah sebuah portal komunitas untuk mewadahi informasi, ide dan pendapat  setiap warga masyarakat yang dituangkan berupa tulisan, foto maupun video sehingga tersebar ke khalayak yang lebih luas. Untuk berpartisipasi di Citizen6 caranya mudah kirimkan artikel atau link blog Anda ke citizen6@liputan6.com

Syarat Artikel yang bisa ditayangkan di Citizen6 adalah artikel harus original, tulisan sendiri atau hasil reportase langsung ke lapangan dan punya nilai berita dan bermanfaat untuk banyak orang. Sertakan foto dengan kualitas bagus dengan ukuran 673 x 373 pixel.

Citizen6 mempunyai beberapa feature atau sub kanal sebagai berikut:

1. Hits

Berisi artikel seputar hot isu di online (media sosial) dan perilaku onliner.

2. TGIF

Nama TGIF diambil dari singkatan paling populer saat ini Thanks God its Friday yang kita jadikan Thanks God its Funday)

Berisi artikel tentang kegiatan-kegiatan menarik yang membuat orang ceria atau mendapat ilmu. Isinya adalah berbagai kegiatan dan event seperti hobi, seni, kampus, komunitas, dan lain-lain.

3. Blog Keren Hari Ini

Adalah sub kanal yang memuat artikel dari semua blogger yang hanya dicuplik 1 alinea, selanjutnya akan di-link ke blog yang bersangkutan.

4. Komunitasku

Berisi tentang profile komunitas dengan segala aktivitasnya

5. Potret

Sub kanal ini adalah tempatnya foto, video, meme, karikatur, komik dan yang berhubungan dengan images.


Disclaimer:

Citizen6 adalah media publik untuk warga. Artikel di Citizen6 merupakan opini pribadi dan tidak boleh menyinggung SARA. Isi artikel menjadi tanggung jawab si penulisnya.

Anda juga bisa mengirimkan artikel, foto atau video seputar kegiatan komunitas, kesehatan, keuangan, wisata, kuliner, gaya hidup, sosial media, dan lainnya ke Citizen6@liputan6.com
Sumber Informasi:
Liputan 6

Senin, 05 Oktober 2015

Belanja disupermarket harus teliti

Dari wujud luar dan tanggal expired ngak ada yang aneh dari susu/fresh milk ini, tapi ketika dibuka ternyata kondisi susu sudah agak berbusa dan terasa asam... sudah ngak fresh lagi, pas diperhatiin ternyata kondisi kemasan lebih mengelembung... terlihat tidak fresh, bisa jd ini pengaruh Frezer/rak pendingin supermarket yang nga stabil alias bermasalahan naik turun. Baru dibuka terpaksa deh dibuang.

Bisa jadi perhatian khusus buat pembeli/calon penikmat susu fresh karena berbahaya buat kesehatan kantong plus perut yang ada mules...

Ditambah lagi, ketika beli peralatan RT... berhubung nemenin suami yang lagi ada keperluan ke arah Jati Asih, akhirnya atas saran suami sy belanja bulanan kali ini di N*** supermarket Jati Asih, ternyata kurang nyaman dan tidak memuaskan. Kejadian deh! Beli termos buat hadiah, ada kalanya khilaf yang dipikirkan cuma harga yang ada dibandrol plang papan rak kisaran 100ribuan smp 150ribuan... ambilah 1, seingat saya nga jauh beda amah yang diluaran dengan merk yang sama. Ngak taunya pas pembayaran dikasir... list pembayaran sudah mendekati harga 1,4juta sekian ...kok mahal banget!

Shock, jumlah diluar budget...suami jg sempet cemberut, ngak enak euy dicemberutin. Pembayaran selesai.... penasaran! Tiap kali belanja saya selalu cek lagi list belanjaan sm struk jumlah harga yang dicantumkan di struk, ternyata eh ternyata..... termos harganya ajib Rp. 352.000.-, jadi pusing pala berbie! Langsung saya minta panggil managernya buat diselesaikan permasalahan ini. Akhirnya, mereka memberikan solusi, ganti barang lain dan boleh dicampur dengan jumlah nilai yang sama dengan struk. Bersyukur juga mereka meminta maaf dan paham kesalahannya.

Waduh, sayang ngak bisa balik uang, saya cuma bisa bilang ke mereka dapat hikmahnya dari kejadian ini, tadinya cuma dapat termos satu dengan harga memukau yang hanya ditaruh harganya dibagian yang kadang orang tidak memperhatikan (itupun harganya beda sama dikasir, malah sudah lebih mahal), kemaren malam saya membawa belanjaan menjadi lebih banyak jadinya dapat: 2 termos dengan model lain, sandal buat anak harga 60rban, susu milo bubuk ... daripada cuma 1termos yang diliaran harganya 200rb an ...

#berbagiceritaIRT
#nasibIRTkurangteliti